by

Gempa Bumi Magnitudo 7.1 Mengguncang Jepang!

Jakarta–Gempa bumi berkekuatan Magnitudo 7.1 melanda Pantai Timur Fukushima, Jepang, Sabtu (13/2/2021) malam.

“Pusat gempa berada di lepas pantai prefektur Fukushima pada kedalaman 60 Km (36 mil),” kata Badan Meteorologi Jepang seperti dilansir Reuters, Sabtu (13/2/2021).

Ternyata, gempa terjadi pada pukul 11:00 malam waktu setempat (1400 GMT) dan mengguncang seluruh gedung di kota tersebut.

Badan Meteorologi Jepang juga menjelaskan, gempa ini juga mengguncang bangunan di Tokyo, tepatnya di perbatasan selatan Fukushima.

Tapi, tidak ada kerusakan besar akibat gempa dan tidak ada peringatan tsunami.

Kantor Berita Jepang NHK juga melaporkan, tidak ada laporan penyimpangan di fasilitas nuklir Tokaimura. Tapi, pemadaman listrik langsung dilakukan otoritas setempat.

“Sebanyak 950 ribu rumah tangga akan mengalami pemadaman listrik di Timur Laut Jepang, termasuk Fukushima dan sekitar kawasan prefektur,” kata Juru Bicara Pemerintah Jepang Katsunobo Kato kepada NHK.

Menurut informasi RRI.CO.ID didapat dari Warga Negara Indonesia (WNI) Andy Lala yang saat ini berada di Jepang mengatakan, gempa bumi kali ini sangat terasa kencang.

“Ya, cukup kencang gempa tadi. Sekisar 10 detik guncangannya terasa,” kata Andy kepada, Sabtu malam.

Bahkan, Reuters juga melaporkan, keterangan dari seorang kameramen Reuters di lokasi gempa Fukushima. Dia mengatakan, kaget saat kamar bergetar di lantai 10 hotel. Dia juga mengabarkan, sekiyar dua puluh lebih orang mengalami luka-luka akibat gempa hari ini.

Gempa melanda Fukushima ini hanya beberapa minggu sebelum peringatan 10 tahun gempa yang terjadi, pada 11 Maret 2011.

Saat itu, gempa mengguncang Fukushima dan menghancurkan bagian timur laut Jepang.

Bahkan, saat itu akibat gempa juga memicu tsunami besar, dan menyebabkan krisis nuklir terburuk di dunia dalam seperempat abad terakhir.

Memang, gempa bumi sering terjadi di Jepang.

Sebab, Jepang adalah salah satu daerah seismik paling aktif di dunia.

Jepang menyumbang sekisar 20 persen gempa bumi berkekuatan Magnitudo 6 atau lebih besar di dunia.

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed