by

Satgas Covid-19 Aceh Pantau Penerapan Protokol Kesehatan di Terminal Jelang Libur Panjang Akhir Oktober

Banda Aceh|aksesharian— Koordinator Satuan Tugas Covid-19 Aceh, Teuku Ahmad Dadek, memantau penerapan protokol kesehatan di Terminal Tipe A Batoh Banda Aceh jelang libur panjang pada tanggal 28 Oktober hingga 1 November mendatang. Pemantauan itu dilakukan untuk mengantisipasi munculnya klaster baru Covid-19, sebab mobilisasi orang akan meningkat di terminal jelang hari libur.

“Kita ingin melihat sejauh mana pihak terminal menerapkan protokol kesehatan dan menurut pantauan kita pihak balai sangat konsisten menggalakkannya,”kata Dadek di Terminal Tipe A Batoh, Selasa, (20/10) malam.

Dadek mengatakan, berdasarkan imbauan Menteri Perhubungan, selama masa pandemi muatan penumpang dalam bus hanya boleh diisi 80 persen. Muatan dalam bus harus dikurangi agar tidak terjadi kepadatan yang dapat mempermudah proses penularan virus.

“Kami berharap langkah untuk menjaga jarak dapat diterapkan secara konsisten di dalam bis, kita berharap juga kesadaran dari penumpang,”kata Asisten Bidang Pembangunan dan Perekonomian Sekda Aceh itu.

Dadek juga berharap, penerapan protokol kesehatan dapat dipantau secara lebih ketat, karena jelang libur panjang ini akan ada peningkatan mobilisasi massa di terminal.

“Aktivitas mobilisasi harus tetap lancar dan protokol kesehatan juga harus berjalan,”ujar Dadek.

Sementara itu, Kepala Balai Pengelola Transportasi Darat Wilayah 1 Provinsi Aceh, Iman, menjelaskan, semenjak merebaknya pandemi pada Maret lalu jumlah penumpang di Terminal Batoh mengalami penurunan sekitar 50 persen. Meskipun demikian, pihaknya tetap mengimbau seluruh petugas dan penumpang di terminal untuk disiplin menerapkan protokol kesehatan.

“Jelang libur panjang ini kami akan mengerahkan petugas lebih banyak untuk mengecek ke setiap bis dan memastikan penumpang patuh terhadap protokol kesehatan,”kata Iman. [•]

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed