by

Abu Vulkanik Gunung Sinabung di Aceh Menurun

Banda Aceh–Koordinator Data Dan Informasi Stasiun Meteorologi Kelas I Sultan Iskandar Muda Banda Aceh, Zakaria Ahmad mengatakan abu vulkanik yang sempat menyelimuti wilayah Aceh malam tadi mulai perlahan menurun.

“Kemarin sekitar pukul 17:00 WIB,  abu vulkanik sudah mulai menurun dan sudah beralih ke pesisir Aceh selatan jadi di daratan sudah tidak ada lagi,” kata Zakaria Ahmad melalui wawancara Pro3, Rabu (3/3/2021).

Zakaria menjelaskan jika abu vulkanik sempat menyebrang ke arah Aceh tepatnya di Aceh Tenggara, pada Selasa (2/3/2021) sekitar pukul 09:00 WIB. Kemudian pukul 12:00 WIB siang, abu vulkanik mulai meluas hingga Aceh selatan.

Ia menyebutkan jika abu vulkanik mulai menurun setelah sore di Aceh Tenggara, Aceh Selatan dan sekitarnya sudah terlihat ada setumpukan awan yang diperkirakan akan hujan.

“Kalau kita prediksikan 2-3 hari kedepan Aceh akan sedikit hujan, karena di samudera hindia ada pusaran angin yang membuat uap angin akan berkumpul di daratan dan akan membentuk awan hujan dan hujan tersebut nantinya akan membantu untuk meredahkan abu vulkanik yang ada,” pungkasnya.

 

 

Sumber: rri

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed