Pidie Jaya–Gempa bumi tektonik mengguncang daratan Kabupaten Pidie Jaya, Aceh, Senin (22/3/2021) malam.
Menurut informasi yang diterima RRI, dua kali gempa bumi menggucang Pidie Jaya.
Gempa pertama berkekuatan 3,6 Skala Richter dan gempa kedua berkekuatan 3,2 Skala Richter.
Kepala BMKG Stasiun Geofisika Mata Ie Aceh Besar Djati Cipto Kuncoro saat dikonfirmasi RRI membenarkan telah terjadi gempa bumi tersebut. Namun kata Dia, gempa bumi tersebut tidak dirasakan oleh masyarakat.
“Tidak ada info dirasakan oleh masyarakat,” kata Djati.
Djati menjelaskan, gempa bumi tersebut terjadi pada pukul 19,56 WIB dan 20.02 WIB. Kedua gempa ini tidak berpotensi tsunami.
Menurutnya, pusat gempa berada di darat pada titik koordinat 5.13 Lintang Utara dan 96.26 Bujur Timur.
“Lokasi gempa berada di 15 kilometer barat laut Kabupaten Pidie Jaya dengan kedalaman 5 kilometer,” pungkasnya.
Sumber: rri.co.id
Comment