BANDA ACEH – Gubernur Aceh Nova Iriansyah, mengapresiasi TNI Angkatan Udara (AU) di Aceh yang berperan aktif membantu meringankan beban warga melalui sejumlah program yang dilaksanakan dalam kegiatan Karya Bakti TNI AU tahun 2021.
“Kami sangat bangga, sebab bukan hanya rakyat Aceh yang ingin dekat dengan TNI AU, tapi TNI AU juga menunjukkan kepedulian yang tinggi kepada rakyat Aceh,” kata Nova dalam sambutannya pada acara peresmian kegiatan Karya Bakti TNI AU ke-74 tahun 2021, di Anjong Mon Mata Meuligoe Gubernur Aceh, Kamis, 15/7/2021.
Hadir juga dalam acara tersebut Pangdam Iskandar Muda, Mayjen Ahmad Marzuki, , Kapolda Aceh, Irjen Pol Wahyu Widada, Danlanud SIM, Kolonel PNB Henri Ahmad Badawi, Bupati Aceh Besar, Mawardi Ali, dan perwakilan Kepala Kejaksaan Tinggi Aceh.
Nova mengatakan, Aceh termasuk daerah yang mengalami dampak dari pandemi Covid-19. Tidak sedikit masyarakat yang terdampak di sektor ekonomi. Di tengah permasalahan tersebut, Pemerintah Aceh mendapat dukungan dari berbagai elemen untuk bangkit. Tidak terkecuali juga dari TNI AU.
“TNI AU kerap menjalankan kegiatan bakti sosial di masyarakat. Beberapa waktu lalu misalnya, TNI AU bersama Blood for Life Foundation memberikan bantuan kaki palsu kepada sejumlah warga difabel di Aceh. Di samping itu, TNI AU juga aktif membagikan sembako kepada masyarakat, khususnya di Kabupaten Aceh Besar,” kata Nova.
Selain itu, kata Nova, berbagai fasilitas publik seperti Posyandu dan sarana pendidikan juga tidak luput dari perhatian TNI AU di Aceh.
Dan pada peresmian kegiatan karya bakti ini pun, TNI AU kembali menunjukkan kepeduliannya dengan memberikan sejumlah bantuan sosial kepada masyarakat Aceh.
“Bantuan ini tidak hanya meringankan beban warga penerima manfaat, tapi juga memberi dukungan moral bagi warga untuk bangkit dari tekanan pandemi,” kata Gubernur Nova.
Gubernur mengatakan, peringatan Hari Bakti TNI AU tahun ini masih diselimuti rasa keprihatinan seiring dengan Pandemi Covid-19 yang masih melanda. Namun demikian, ia meminta semua pihak untuk tidak pesimis, sebab Pemerintah akan terus melakukan upaya terbaik dalam menangani cobaan ini.
“Yang penting, masyarakat patuh kepada aturan yang ditetapkan. Jika sikap patuh itu terus dijalankan, Insya Allah cobaan ini segera berakhir. Dan semua kembali ke kondisi normal. Seluruh elemen negara juga bergerak, termasuk TNI/Polri, BUMN dan organisasi lainnya,” kata Nova.
Kepala Staf TNI Angkatan Udara, Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, dalam sambutannya yang disampaikan secara virtual dari Mabes TNI AU, mengajak semua pihak untuk terus memupuk optimisme dalam menghadapi wabah Covid-19 ini. Ia mengatakan kolaborasi antar elemen bangsa sangatlah penting dalam mengatasi masalah tersebut.
“Terselenggaranya kegiatan karya bakti yang dilaksanakan TNI AU di Aceh adalah salah satu bukti kongkrit terwujudnya kolaborasi tersebut. Inilah makna sesungguhnya,” kata Fadjar.
Fadjar menyebutkan, pada kegiatan karya bakti tahun ini, TNI AU di Aceh melaksanakan berbagai kegiatan pembangunan dan renovasi rumah tidak layak huni, fasilitas ibadah, dan fasilitas umum. Selain itu ada juga bantuan untuk UMKM, Posyandu, ruang kelas, serta berbagai bentuk bantuan alat kesehatan dan bantuan sosial lainnya untuk berbagai pihak.
“Saya yakin berbagai hal tersebut akan memberi manfaat yang luas bagi masyarakat yang menerimanya. Dan juga menjadi sarana yang kuat untuk mempererat tali persaudaraan antara TNI Angkatan Udara dengan masyarakat dan pemerintah setempat, ” kata Fadjar.
Dalam kesempatan tersebut, Fadjar juga menyampaikan ucapan terimakasih untuk para mitra yang ikut membantu menyumbangkan bantuan melalui TNI AU dalam kegiatan karya bakti tersebut. Sejumlah mitra tersebut, diantaranya adalah Bank BRI, BNI, Mandiri, PT Pertamina, PT PLN dan PT Telkom. [•]
Comment