Bom Diledakkan, Jalur Fly Over Simpang Surabaya Kembali Normal

BANDA ACEH|aksesharian – Tim Penjinak Bom (Jibom) Detasemen Gegana Satuan Brimob Polda Aceh telah meledakkan bom yang ditemukan di atas jalur jembatan fly over Simpang Surabaya, Banda Aceh, Minggu (21/6/2020).

Suara ledakan bom itu terdengar dari awak media yang berdiri lebih kurang 500 meter dari Tempat Kejadian Perkara (TKP). Setelah proses evakuasi atau diledakkan bom tersebut, kini akses jalur jembatan fly over sudah kembali berjalan normal.

Tim identifikasi Polresta Banda Aceh juga sudah mengamankan beberapa serpihan dari bom yang telah diledakkan tersebut. Diberitakan sebelumnya, benda yang diduga bom ditemukan di atas jembatan Fly Over Simpang Surabaya, Kota Banda Aceh, Minggu (21/6).

Sekitar pukul 12.10 WIB tim Jibom tiba di lokasi untuk melakukan evakuasi, dan bom tersebut akhirnya sudah diledakkan. Dan jembatan kembali lancar.[]

Sumber: AJNN

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *